Tips Memilih Oli Mesin, Buat Kinerja Mesin Tetap Optimal
Penting bagi Anda memilih oli genset dengan baik untuk memastikan mesin genset bekerja dengan baik, lancar, dan efisien. Dengan oli yang tepat, performa mesin akan tetap terjaga secara optimal, mencegah kerusakan, serta membuat mesin lebih tahan lama digunakan.
Eits, akan tetapi Anda perlu menyesuaikan jenis oli genset dengan mesin nantinya. Terdapat dua jenis oli untuk genset, yaitu oli sintetis dan oli mineral. Seperti namanya, oli sintetis dibuat dengan proses sintesis serta dirancang khusus untuk memberikan performa yang lebih tinggi dan perlindungan tinggi. Oli mineral terbuat dari bahan alami serta mempunyai harga yang terjangkau. Nah, selain itu Anda perlu memperhatikan beberapa hal sebelum memilih oli genset, sebagai berikut:
- Pilih oli sesuai kebutuhan genset
Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengetahui kebutuhan dari genset. Tentunya, genset yang digunakan untuk keperluan komersial atau industri akan berbeda dengan genset yang digunakan untuk keperluan rumah tangga. Maka dari itu, Anda perlu memilih oli sesuai kebutuhan serta spesifikasi mesin.
- Mengetahui viskositas oli
Anda perlu memperhatikan viskositas atau kemampuan oli untuk mengalir di suhu tertentu. Anda perlu memilih oli dengan viskositas yang sesuai keadaan suhu lingkungan. Apabila suhu lingkungan relatif tinggi, pilihlah oli dengan viskositas yang tinggi, pun sebaliknya. Hal ini berguna untuk mencegah menurunnya kinerja oli akibat penguapan.
- Spesifikasi dan rekomendasi produsen
Biasanya produsen genset akan memberikan panduan dan rekomendasi yang perlu Anda periksa. Dengan oli yang sesuai rekomendasi produsen tentu Anda tidak perlu khawatir lagi dengan kualitas mesin dan tidak perlu bingung memilih oli.
- Kualitas oli
Dengan oli yang berkualitas, tentu kinerja mesin akan tetap baik, lancar, dan tahan lama. Maka dari itu, Anda perlu memastikan memilih oli dengan kualitas tinggi dari merek terpercaya. Dengan begitu, mesin akan terlindungi dari aus dan kerusakan lainnya.
Itulah beberapa tips memilih oli Genset yang tepat agar performa mesin tetap optimal dan tahan lama. Penting untuk mengetahui kebutuhan mesin akan jenis oli dan kualitasnya.